Apa saja manfaat dan kelebihan yang dimiliki CMS e-Commerce?

CMS E-COMMERCE adalah Content Management System atau CMS merupakan sebuah software berbasis web , yang digunakan untuk mengelola konten/isi yang terdapat dalam sebuah web. CMS sendiri dibuat dengan menggunakan berbagai macam bahasa pemrograman, seperti: PHP (Personal Home Page) bahasa pemrograman script yang paling banyak digunakan saat ini, ataupun HTML (Hypertext Markup Language) bahasa yang digunakan untuk membuat sebuah halaman web. Untuk membuat sebuah website dengan CMS relatif cukup mudah dan cepat karena kalau kita analogikan CMS itu seperti sebuah Operating System Dalam sebuah komputer (windows,linux, Mac OS) yang dibuat untuk memudahkan penggunanya sehingga kita bisa mengelola komputer kita dengan relatif cukup mudah, begitupun dengan CMS dibuat sedemikian hingga agar penggunanya mudah untuk menambah dan mengelola isi yang ada dalam sebuah website.

Dengan CMS, semua itu bisa dilakukan tanpa pengguna harus belajar HTML atau bahasa pemrograman web.Karena CMS adalah suatu software (perangkat lunak) maka CMS bisa berbasis web ataupun aplikasi desktop biasa. Fitur-fitur yang terdapat dalam CMS juga sangat bervariasi, mulai dari manajemen layout situs (yang berfungsi untuk mengubah layout situs Anda), fitur pencarian, editing berita, editing foto, editing produk dan lain sebagainya. Suatu CMS berbasis web dilengkapi dengan mekanisme autentikasi untuk bisa melakukan perubahan atau update isi situs. Ini artinya Anda harus memasukkan username dan password sebelum bisa masuk ke dalam sistem CMS situs Anda. Dengan adanya mekanisme ini maka Anda bisa membagi hak akses kepada beberapa orang dimana orang-orang tersebut bisa meng-update isi situs pada bagian yang berbeda-beda. Selain tahu mengenai definisi dan sejarah e-Commerce, kita juga harus mengenal manfaat-manfaat apa saja yang ada di e-Commerce tersebut.

Nah, Apa saja manfaat dan kelebihan yang dimiliki CMS e-Commerce ini? Tidak memerlukan modal besar. Dengan menggunakan e-Commerce para pebisnis atau pengusaha tidak perlu repot-repot mencari lokasi untuk membangun usahanya secara fisik, atau menyewa tempat usaha dengan peralatan yang layaknya usaha konvensional. Jika dibandingkan dengan usaha konvensional, bisnis online hanya membutuhkan biaya untuk membeli atau menyewa hosting dan domain saja. 
  1. Lebih efisien, efektif dan cepat. Mengingat internet bukan lagi hal yang asing bagi masyarakat, tidak menutup kemungkinan sebagian besar masyarakat menggunakan internet. Toko maya lebih bisa menekankan biaya distribusi, selain itu dengan menggunakan email atau chatting, komunikasi dan pengiriman pesan lebih cepat dan murah
  2. Efisien tenaga kerja. Bisnis dunia maya hanya membutuhkan beberapa orang saja, jadi lebih hemat tenaga kerja, anda tidak perlu membayar karyawan untuk menjalankan bisnis usaha anda.
  3. Proses transaksi lebih mudah dan cepat. Proses transaksi dengan melalui e-Commerce dapat dilakukan dengan lebih mudah, cepat, kapan saja dan di mana saja, di mana konsumen dengan produsen atau penyedia barang saling terhubung, tentunya dengan menggunakan jaringan komputer atau internet. Media penghubung e-Commerce bukan hanya website saja, tetapi bisa juga menggunakan perangkat mobile atau perangkat elektronik lainya. Proses transaksi mudah dilakukan karena diatur denga perangkat lunak. Data mengenai konsumen dan produk yang dipesan disimpan di dalam database oleh konsumen itu sendiri dengan melalui form yang telah disediakan. Pemilik situs juga dapat memesan perangkat lunak yang berfungsi untuk mengirim pesan pada konsumen, baik berupa konfirmasi transaksi yang telah dilakukan, maupun informasi pengiriman barang. Operator (kita) hanya bertugas mengawasi dan melakukan aktivitas yang tidak dapat dilakukan oleh perangkat lunak, misalnya seperti menjawab pertanyaan ataupun keluhan dari para konsumen.
  4. Pangsa pasar yang luas. E-commerce mampu membuka pangsa pasar yang sangat luas karena internet mampu mencakup seluruh dunia.
  5. Tidak ada batas ruang dan waktu. E-commerce tidak mengenal batasan wilayah Negara dan waktu, sehingga tidak menjadikan kendala dalam berbisnis. Situs-situs e-Commerce membuka layanan 24 jam dalam sehari dan 7 hari dalam seminggu artinya tanpa waktu istirahat (nonstop).
  6. Tidak diperlukan perusahaan mediator. E-commerce tidak membutuhkan mediator sebagaimana perusahaan konvensional yang membutuhkan penghubung seperti retailer dan semacamnya. Dalam e-Commerce perusahaan penyedia barang dan jasa hanya perlu mempromosikan situs dan produk mereka, kemudian dapat berhubungan dengan konsumen di seluruh dunia.
  7. Membuka jaringan bisnis global. Perdagangan global meliputi jaringan perdagangan tingkat dunia. Perdagangan global dapat memicu tumbuhya kelompok-kelompok perusahaan yang memiliki hubungan kerja sama. Munculnya kelompok perusahaan akan menimbulkan ide untuk berkolaborasi dalam suatu wadah yang dikenal dengan istilah B-web (business-web), yaitu semacam usaha satu atap dari beberapa perusahaan yang bergabung membentuk aliansi, untuk berkompetisi dengan perusahaan lain yang setara atau lebih besar.
  8. Kualitas harga yang kompetitif. Menyediakan barang dan jasa yang berkualitas dengan harga yang murah adalah suatu strategi perusahaan untuk mempertahankan dan menarik minat konsumen. Bagaimana juga dalam perdagangan, manusia berusaha mendapatkan hasil semaksimal mungkin dengan pengorbanan seminimal mungkin.
  9. Memicu kreativitas dan inovasi. Dengan persaingan yang ketat dan bersifat global, akan memicu timbulnya ide-ide baru yang dituangkan dalam bentuk kreativitas sehingga tercipta inovasi. Inovasi yang kreatif telah lama dikenal sebagai salah satu faktor daya tarik, khususnya bagi para konsumen yang ingin tahu dan penasaran untuk mencoba. Inovasi yang tercipta juga akan menambah keragaman produk dan manusia akan semakin dimanjakan oleh berbagai produk yang menjanjikan kemudahan hidup. Inovasi dan kreativitas menjadikan semuanya tampak instan.
Adapun macam macam CMS E-Commerce adalah Freewestore, PrestaShop, Magento, osCommerce, Zen Cart, X-Cart, Cube Cart, VirtueMart, Ubercart, Open Cart, Spree, WordPress Ecommerce, OXID eShop, Digistore Dan Joomla. Disini penulis memberikan contoh CMS Freewebstore. Freewebstore membahas mengenai pengertian dari Bisnis onlone. Artinya, bekerja secara mandiri (berwirausaha) yang area kerjanya untuk bisa mendatangkan penghasilan dilakukan lewat Internet atau dunia maya. Jadi segala macam bentuk usaha apa saja yang anda lakukan secara mandiri yang area kerjanya dilakukan di dunia maya & penghasilan yang anda dapatkan lewat internet, maka itu namanya anda sudah menekuni bisnis online. Bagaimana, sudah mengertikah anda tentang jenis bisnis online? Kalau anda sudah mengerti, maka anda pasti juga setuju bahwa yang dimaksud dengan bisnis online adalah memiliki bisnis atau sendiri (berwirausaha), contohnya: Online Store, Iklan Baris Online, Apotik Online, Biro Jodoh Online, dan masih banyak lagi yang lainnya. Kira-kira bisnis online apa yang saat ini maupun yang akan anda kerjakan.

CONTOH FREEWEBSTORE creativeart

SUMBER:

http://joecinema89.blogspot.co.id/2013/12/ahsan-store-elektronik.html http://completewarehouse.blogspot.co.id/2012/06/apa-yang-dimaksud-dengan-cms-e-commerce.html

No comments:

Post a Comment